deBRANDWEER

Tentang Alat Pemadam Ringan (APAR)




Alat Pemadam Api Ringan (APAR) adalah alat pemadam kebakaran portable karena bentuknya yang kecil, ringan dan praktis sehingga mudah dipindahkan dan dibawa ke mana-mana.
Fungsi APAR atau alat pemadam kebakaran portable itu sendiri gunanya adalah mengatasi suatu titik api atau kebakaran yang kecil atau masih dapat dikontrol.
APAR atau alat pemadam kebakaran terdiri dari beberapa jenis tipe seperti :
 
1.      Dry Chemical Powder/Serbuk Kimia kering
2.      Carbon Dioxide/Co2
3.      Foam AFFF/Cairan Busa
4.      Hallon Free/Pengganti Hallon
 
APAR atau alat pemadam kebakaran portable biasanya berbentuk tabung pemadam api yang berukuran 1Kg sampai dengan ukuran 9Kg sehingga kita dapat menyesuaikan ukuran dengan mudah atau jenis alat pemadam kebakaran yang dapat digunakan dimana atau maupun diluas area berapa? Misalnya untuk ukuran 1Kg s/d 2Kg biasanya dipergunakan untuk kendaraan pribadi atau kendaraan berat lainnya seperti truk, bus, taksi dll sedangkan untuk ukuran 3Kg s/d 9Kg biasanya digunakan untuk ruangan yang tidak lebih atau kurang dari 20m persegi.
 
Ada alasan mengapa APAR atau alat pemadam api ringan dibuat dengan ukuran sedemikian rupa, yakni agar mepermudahkan orang melakukan penanggulangan dini dengan mudah dan cepat saat terjadi kebakaran. Alat pemadam api ringan sangat sesuai untuk dimiliki oleh setiap rumah demi meminimalisasi risiko saat terjadi kebakaran.
 



Tentang Alat Pemadam Ringan (APAR) Tentang Alat Pemadam Ringan (APAR) Reviewed by DINAS KEBAKARAN KOTA TERNATE on 06.18 Rating: 5

Tidak ada komentar

Post AD